Photobucket Photobucket

Selasa, 03 Mei 2011

Ikan Patin Bakar

Bahan :
1 kg Ikan Patin segar *hidup*
1 buah Jeruk Nipis
10 siung Bawang Putih
3 buah cabai besar
10 buah cabai kecil
100 ml kecap manis *sesuai selera*
Garam secukupnya
Minyak secukupnya

Bahan Sambal :
20 cabe kecil
2 buah tomat
5 b
Terasi secukupnya
Garam dan gula secukupnya
Minyak secukupnya tuk mengoreng

Cara Membuat Ikan Patin Panggang :
Bersihkan ikan patin dan potong2 sesuai selera dan beri perasan jeruk nipis, biarkan beberapa saat dan cuci bersih dan potong2 sesuai selera
Haluskan bawang putih, cabai besar dan cabai kecil
Tumis dengan minyak hingga harum dan beri kecap, garam secukupnya, biarkan hingga mengental dan beri air 100 ml atau lebih, masukkan ikan patin dan biarkan hingga ikan patin matang *Kalo aku sih supaya cepet ikan patinnya aku presto 5 menit dan setelah itu langsung aku masukan ke tumisan kecap beberapa saat hingga bumbu meresap*
Siapkan panggangan/ tungku bakaran sate dengan areng dan bakar hingga matang dan agak2 gosong dan beri juga olesan bumbu kecap supaya rasanya lebih lezaaattt dan siap untuk di hidangkan

Cara Membuat Sambal :
Siapkan wajan dan beri minyak secukupnya
Goreng terasi hingga matang dan agak kering dan gosong, angkat dan tiriskan
Masukkan cabe kecil, bawang merah dan tomat yang sudah dipotong2
Goreng hingga layu, dan matikan kompor
Siapkan cobek tuk membuat sambal, masukkan semua bahan sambal dan ulek hingga halus dan siap di sajikan


http://warnawarnidapurnyadian.blogspot.com/2008/04/ikan-patin-bakar.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar